14 Cara Rumah Jadi Lebih Rapih Dengan Penuh Nilai, Hasilnya Puas!!

Picture : Dokumen pribadi/ Anita komala sari


Lihat rumah rapi setiap hari adalah keinginan setiap orang. Tapi gimanapun kondisinya rumah adalah surga buat setiap penghuninya. Meski barang di dalam rumah cuma seadanya, tapi kalau sudah memenuhi fungsi secara keseluruhan rasanya sudah lebih dari cukup. Berantakan atau rapih itu masalah nanti. Karena keindahan rumah hanya bisa dinikmati penuh oleh si pemilik rumah. 
Sering kita tahu kondisi rumah setiap orang berbeda beda. Ada yang sangat indah dengan gaya rumah minimalis modern yang hitz saat ini, mulai dari scandinavian house, korea, jepang, american house, industrial dan lain sebagainya. Tapi selain gaya tersebut gak sedikit juga orang yang mikir seadanya, yang penting rapi tanpa mengedepankan nilai aestheticnya di dalamnya  jadi warna-warni juga gak masalah.


Picture : Pexels.com/ pixabay


Pemiliknya pun sama ada yang suka bebersih, ada juga yang seadanya. Ada yang konsen pada penataan ada juga yang hanya sekedarnya saja yang penting ada. Semua bisa terjadi karena kondisi. Ada yang gak punya waktu karena ada baby atau anak kecil di rumah. Lalu mereka mengurus semua sendirian sehingga kondisi rumah gak penting rapih yang penting terpenuhi semua kbutuhan utamanya seperti makan, pakaian bersih dan kewarasan sang ibu itu adalah prioritas di atas segalanya.

Tidak semua pemilik rumah melihat rumah rapih itu penting, karena mereka merasa ada yang lebih penting daripada itu. Sehingga kerapihan sangat tidak diperhatikan. Tapi ada juga yang "gila" rapih sehingga rumah harus rapih gimanapun kondisi yang terjadi.

Picture : Pexels.com/ cottonbro


Kerapihan beda dengan kebersihan tapi kerapihan menurut saya sahabatan dengan yang namanya kebersihan. Rumah yang rapih pasti ada nilai kebersihan yang dijaga. Sedangkan rumah yang bersih belum tentu rapih bagi setiap mata yang melihat.

Sebenarnya kerapihan rumah selain dari keinginan pemilik terutama ratu rumah tangga, pasti ada faktor yang mendukungnya. Seperti sang pemilik yang hobby beberes, hobby mendekor, hobby design atau memang dia selebgram. Makanya ada yang bilang rumah itu adalah ruh bagi sang pemilik. Nyaman tidaknya rumah di tentukan oleh si penghuni. Rumah bisa bernilai seni atau senilai atap dan tembok yang di susun saja semua berkat pemiliknya yang pintar menatanya.


Picture : Pexels.com/ cottonbro


Buat saya sendiri rumah itu haruslah nyaman, karena kita setiap hari tinggal di dalamnya. Bahkan kondisi dalam harus lebih nyaman daripada di luar. Seperti saya dulu saat beli rumah mengutamakan isi perabotan dalam rumah di banding dengan canopy carport. Bahkan canopy carport yang dipesan saat itu hanya cukup untuk menutupi motor saja alias yang ukuran sebagian bukan canopy yang besar. Biaya ini di alihkan untuk isi dalam rumah. Kami berpikir karena kami tinggal di dalam rumah dan akan lebih sering di dalam rumah maka dalam kenyamanan dalam ruma harus jadi prioritas utama.


Kunjungi juga channel youtube saya
👇👇👇👇👇👇👇👇👇👇👇


Video : Youtube/ Catatan Anita


Biaya yang terbatas membuat semua hal yang di inginkan bahkan di butuhkan harus di prioritaskan. Maka dari itu dalam keputusan membeli barang atau keperluan rumah pun juga di utamakanlah yang paling diperlukan. 


Picture : Dokumen pribadi/ Anita komala sari


Yuk simak cara merapihkan rumah dengan beberapa hal di bawah ini,

1. Membeli barang seperlunya saja agar agak kepenuhan isi rumah
Karena fungsi itu lebih penting di banding kebutuhan sekunder lainnya. Tapi bukan berarti nilai seni tidak diperlukan di dalam rumah.

2. Sebelum beli barang baru pastikan akan tahu di tempatkan di mana
Yess!! betul banget, jangan sampe cuma pengen beli doang, tapi gak tau buat apa dan taruh dimana barang baru tersebut.

3. Barang yang dirasa sudah memenuhi ruangan sebaiknya di tempatkan di gudang atau di tempatkan di box tersendiri untuk di hibahkan atau di jual/ preloved saja
Karena masih banyak orang di luar sana yang butuh barang barang yang kamu anggap itu udah gak penting. Tinggal pilih kalau hibahkan kamu dapat pahala, kalau lebih pilih dijual kamu masih dapat nilai barang bekas tersebut.


Picture : Pexels.com/ rachel claire


4. Kasih waktu khusus kapan akan koreksi barang yang sudah tidak terpakai. 
Prinsipnya "kalau ada barang masuk artinya Harus ada barang yang keluar juga". Prinsip ini bisa jadi berguna jika kamu merasa lemari kamu udah terlalu penuh atau barang di rumah sudah terlalu banyak dan gerak jadi sempit.

5. Pakaian bersih dan kotor sediakan kranjang khusus agar tidak berceceran kemana-mana. Tentu ini sudah sangat familiar bagi setiap keluarga. Kebiasaan ini tentu otomatis membuat kebiasaan baik bagi setiap anggota keluarga.

6. Pakaian yang setengah pakai sediakan ada tempat atau wadah tersendiri jadi tidak tercampur baur dengan pakaian lainnya. 
Apalagi sedang pandemi seperti ini kita harus aware terhadap kebersihan semua barang yang berasal dari luar.

Picture : Pexels.com/ cottonbro


7. Jika tidak punya banyak waktu, sediakan waktu pagi-pagi sebelum aktivitas lainnya untuk bersih-bersih, minimal nyapu teras dan dalam rumah. 
Jika masih susah juga, sediakan aja robot nyapu dan ngepel dalam rumah. Jadi pas bangun pagi lantai rumah sudah bersih kinclong, serasa punya asisten rumah tangga di rumah bukan.

8. Meminimalisir cucian piring banyak, usahakan setiap ada piring kotor langsung cuci.
Agar tidak menimbulkan timbunan cucian kotor yang menggunung. Maka dari itu wajibkan seluruh anggota keluarga mencuci sendiri priring atau gelas kotornya.

9. Biar pagi kerjaan rutinitas lebih sedikit, lakukan saja rutinitas cuci mencuci di malam hari aja. 
Dan pastikan memang laundry room support akan aktivitas ini. Alias tersedianya jemuran yang ready tanpa takut kena hujan.

10. Gunakan preparing food dengan menyiapkan waktu khusus dalam penempatannya. 
Karena hal ini bisa mempersingkat waktu dalam menyiapkan makanan. Plus tentunya bumbu-bumbu dasar yang sudah di siapkan sebelumnya.

11. Seragamkan wadah-wadah sabun dalam satu warna.
Selain lebih eye catching cara ini membuat hasrat untuk beberes rumah lebih tinggi. Dan jelas akan membuat makin betah di rumah.

12. Seragamkan tempat-tempat bumbu dan container makanan dalam satu nuansa juga akan membuat tampilan rumah makin rapih. 
Cara ini tentu juga akan membuat acara masak semangkin bersemangat.


Picture : Dokumen pribadi/ Anita komala sari


Picture : Dokumen pribadi/ Anita komala sari



13. Fungsikan kembali barang yang sudah jelek secara tampilan fisiknya tapi masih bisa secara fungsi.
Cara hematnya jangan main buang saja, tapi recover. Banyak cara dengan membeli stiker baru untuk meja yang sudah gak indah lagi fisiknya, atau pakaikan cover baru kursi meja makan makan yang sudah terlihat usang. Semua itu bisa di akali dengan belli bahannya di market place, mudah bukan.


Picture : Pexels.com/ teona swift


14. Rapihkan isi lemari dengan metode lipat konmari (Marie Kondo)
Metode ini membuat isi lemari lebih tertata dan jelas lebih rapih. penghuni rumah akan lebih mudah ambil baju, celana, pakaian dalam atau lainnya. Karena sudah terbukti cara ini menghemat isi tempat dan memudahkan ambil pakaian yang ingin di pakai tanpa membuat acak-acakan.


Baca Juga :



Kunjungi juga channel youtube saya
👇👇👇👇👇👇👇👇👇👇👇


Video : Youtube/ Catatan Anita




Post a Comment